Dari sebuah data baru menunjukkan bahwa pesona sistem operasi (OS) Symbian tampak merosot. Sementara pangsa pasar iPhone meningkat, Windows Phone (WP) yang juga digunakan sebagai OS pada ponsel Nokia justru mengungguli Symbian.
OS Symbian kini sedang dalam tahap penghentian di negara maju setelah Steve Elop, Chief Executive Nokia menggambarkan OS tersebut ‘platform terbakar’. Sebelumnya Elop telah mengumumkan pergeseran perusahaannya untuk menggunakan OS WP besutan Microsoft tersebut.
Meski begitu perusahaan asal Finlandia ini masih menghasikan uang dari Symbian di negara-negara berkembang. Meski mengusung WP untuk ponselnya, tapi Nokia tidak melupakan Symbian begitu saja, terbukti saat Mobile World Congress di Barcelona beberapa waktu lalu, perusahaan itu mengumumkan ponsel PureView 808 berbasis Symbian yang memiliki sensor kamera 41 megapiksel.
Sementara Symbian tampak merosot, di sisi lain Android justru kian populer. Menurut data dari Kantar Worldpanel ComTech, OS besutan Google itu kini menguasai 48,5 persen dari semua smarthpone, angka itu naik dari 37,8 persen saat tahun lalu. Kemudian WP berhasil menarik perhatian dengan peningkatannya, dari 0,5 persen menanjak menjadi 2,5 persen dan untuk pertama kalinya mengalahkan Symbian dengan 2,4 persen.
“Ada tanda-tanda kuat bahwa ponsel WP Nokia mulai memiliki pengaruh di pasar smartphone Eropa. Fakta bahwa penjualan WP7 mengalahkan Symbian didasarkan pada salah satu handset yang menguat, namun Nokia perlu memperluas jangkauannya dengan cepat untuk bersaing dan mengalahkan produk pesaingnya saat generasi terbaru dari produknya diluncurkan pada kuartal kedua mendatang,” jelas Dominic Sunnebo, seperti dilansri dari Telegraph.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
Jangan Lupa Komentar yah.. :)