Selasa, 13 Maret 2012

Galaxy SII Siap Cicipi Ice Cream Sandwich


 Rilis sistem operasi Android 4.0 Ice Cream Sandwich untuk Galaxy S II telah beberapa kali beredar. Kali ini update OS tersebut dikabarkan akan diluncurkan, meski belum semua pengguna Galaxy S II di seluruh dunia bisa meng-upgrade perangkat tersebut ke ICS.

Eropa akan menjadi yang pertama kali mendapatkan upgrade dari OS besutan Google di Galaxy S II, termasuk Polandia, Hungaria, Swedia dan Korea, sebelum akhirnya akan diluncurkan ke pasaran secara bertahap di seluruh dunia.

Banyaknya perangkat besutan Samsung, tentu saja bukan hanya Galaxy S II yang akan mendapatkan upgrade ICS. Dilansir dari Gizmodo, Samsung berjanji, Galaxy Note, Galaxy S II LTE, Galaxy Tab 8.9 dan 10.1, juga akan segera menyusul Galaxy S II.

Maka dengan memberikan upgrade ICS, Samsung menyatakan akan memperkuat posisinya sebagai pemimpin perangkat Android. Selain itu, dalam situs global.samsungtomorrow, juga dikatakan ketersediaan dan penjadwalan upgrade Android 4.0 akan berbeda di setiap pasar dan kebutuhan operator nirkabel.

Sebelum Samsung Tomorrow memberitakan upgrade Galaxy S II ke ICS, Samsung FAQ memposting dihalamannya dengan judul "Galaxy ICS upgrade S2," menggambarkan bagaimana pemilik ponsel bisa upgrade ke Android 4.0.

Namun, kurang dari 24 jam kemudian Samsung mencabut pengumuman tersebut dengan sebuah kicauan di Twitter. Kicauan yang ditulis dalam bahasa Korea itu menjelaskan, instruksi upgrade yang diunggah di sebuah situs Samsung Filipina merupakan kesalahan.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Komentar yah.. :)