Jumat, 23 Maret 2012

Angry Birds Space Sudah Meluncur


Setelah ditunggu-tunggu, Rovio akhirnya merilis seri terbaru dari game populer besutannya, Angry Birds Space. Bagi penggemar ‘burung-burung pemarah’ itu, kini sudah bisa mengunduh permainan tersebut di beberapa perangkat.


Permainan baru ini sudah tersedia untuk iPhone dan terpisah dengan versi HD untuk iPad, serta untuk versi Android. Sedangkan untuk versi PC, dikabarkan Rovio akan menjual game itu dari toko online yang dimilikinya dan versi Mac bisa diunduh di Mac Store.

Lalu apa yang berbeda dari game terbaru ini? Masih sama dengan ‘rumus’ dari permainan ini yaitu melontarkan burung ke babi yang menjadi musuhnya. Tapi yang berbeda yaitu ada elemen gameplay baru diantaranya adalah medan gravitasi. Selain itu juga ada power-up baru dan Space Eagles yang bisa didapatkan dengan bermain atau pengguna harus merogoh kocek untuk membelinya.

“Peluncuran ini menandai langkah besar kami sebagai sebuah perusahaan dan seluruh tim kami dan mitra telah bersama-sama menghasilkan produk menarik,” ujar Chief Executive Rovio, Mikael Hed, seperti dilansir dari Guardian,

“Kami berharap penggemar kami akan menemukan segala hal yang menyenangkan di Angry Birds Space seperti yang dilakukan oleh keluarga Rovio lainnya,” tambahnya.

Rovio berharap permaianan baru ini bisa terus memberikan pertumbuhan besar bagi Angry Birds, yang telah lebih dari 700 juta kali diunduh pada semua paltform, saat terakhir kali perusahaan itu merilis data tersebut.

“Ini pertama kalinya bagi kami yaitu memiliki semua hal yang tersedia pada hari peluncuran, mulai dari animasi, mainan, buku, permen dan lainnya. Dan ini hanya tahap pertama dari program ruang angkasa kami, karena masih ada lagi yang akan datang berikutnya,” pungkas Peter Vesterbacka dari Rovio.

Sebelumnya Rovio menjanjikan sebuah buku panduan resmi yang diterbitkan oleh National Geographic serta animasi dan elemen ritel untuk peluncuran Angry Birds.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Komentar yah.. :)