Selasa, 13 Maret 2012

Angry Birds Meluncur ke Angkasa dengan NASA


Sebuah video astronot memainkan versi kehidupan nyata dari Angry Birds pada ketinggian 240 mil di atas bumi telah menjadi sorotan di internet. Engineer penerbangan International Space Station dari National Aeronautics and Space Administration (NASA) menjelaskan tentang sifat fisika dalam ruang angkasa dengan alat peraga dari permainan burung pemarah tersebut.
 
“Saya ingin melakukan demontrasi fisika dari beberapa hal yang mungkin Anda lihat dalam permainan,” ujar Don sebelum menggambar ikon babi, yang merupakan musuh dari burung pemarah.
 
Maka dengan pernyataan Don tersebut, NASA telah terlibat dalam peluncuran versi baru dari game Angry Birds yang berusaha untuk mendidik anak-anak. “Kerjasama ini dimulai dengan pertukaran sederhana tentang burung dan babi di ruang angkasa dan tumbuh menjadi jangkauan luar biasa, serta kesempatan untuk pendidikan,” ujar David Weaver, juru bicara NASA seperti dilansir Daily Mail.
 
“Permainan tidak hanya menyenangkan dan menghibur, tapi juga memberikan inspirasi dan informatif. Ini merupakan cara menarik untuk membuat orang terlibat dengan misi eksplorasi dan penemuan NASA, serta mendapatkan semangat siswa tentang karir masa depan ilmu pengetahuan dan teknologi,” tambahnya.
 
Sementara itu Peter Vestebacka dari Rovio, pembesut permainan ini mengatakan perusahaannya ingin menciptakan sesuatu yang unik untuk peluncuran game. “NASA telah menjadi mitra yang sempurna untuk program Angry Birds Space dan kami tidak sabar untuk bekerja dengan mereka, serta membuat pendidikan menjadi lebih menarik,” jelas Veterbeacka.
 
Permainan baru yang akan mulai tersedia pada 22 Maret mendatang ini memiliki 60 level, karakter baru dan menggunakan gravitasi menarik dari planet terdekat untuk membuat permainan menjadi lebih menarik.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Jangan Lupa Komentar yah.. :)